Cara Kerja Sand Filter Kolam Renang

Cara Kerja Sand Filter Kolam Renang. Sand filter merupakan filter (penyaring) kolam renang yang memakai pasir khusus dalam kegiatan penyaringannya. Pasir yang kita gunakan pada filter ini merupakan pasir khusus bukan pasir biasa kita jumpai di rumah.

Selain itu, pasir ini memiliki ukuran dan fungsi yang berbeda. Pasir yang kita gunakan pada filter kolam renang biasanya pasir yang halus. Semakin halus pasir yang kita gunakan maka semakin optimal kemampuan pasir dalam proses penyaringan air kolam dan air semakin jernih.

Bagaimana fungsi dan cara kerja sand filter kolam renang?

Fungsi sand filter kolam renang adalah untuk menyaring kotoran kecil yang berada di dalam kolam renang sehingga kolam menjadi bersih dan jernih. Jika tidak ada sand filter maka sistem sirkulasi kolam renang dapat bermasalah dan tidak layak pakai.

Dalam memilih sand filter kolam renang yang bagus kualitasnya biasanya kontraktor kolam renang akan memilihkan merk sand filter yang berkualitas dan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Cara kerja sand filter adalah filter pasir kolam renang akan mengalirkan air dari permukaan pasir yang terdapat pada filter. Tekanan pada pompa dan gaya gravitasi membantu mendorong air untuk turun ke bawah.

Kotoran yang besar di celah antar pasir akan tertahan dan air bersih segera mengalir ke dalam kolam. Besar kecilnya ukuran pasir yang kita gunakan untuk sand filter sangat mempengaruhi efektivitas proses filterisasi di kolam renang.

Pasir khusus dalam jangka waku tertentu harus kita cuci dengan menggunakan cara backwashed. Yang artinya, air teralirkan secara berlawanan arah pada aliran air dengan kecepatan yang dapat menjadikan pasir cepat mengalami pemuaian.

Sirkulasi air kolam renang yang baik pada kolam renang adalah air kotor akan tersedot oleh pompa kolam renang lalu kita masukkan ke dalam filter untuk proses filterisasi. Lalu, air yang sudah bersih dapat mendorong air yang kotor ke filter sehingga kolam renang tetap bersih dan jernih.

Baca juga : Jual Skimmer Box Kolam Renang

Apabila sistem sirkulasinya salah maka air yang bersih tidak bisa mendorong air kotor untuk kita arahkan ke filter. Sehingga air yang ada di kolam renang akan tetap terlihat kotor. Seharusnya air yang sudah bersih dapat mendorong air kotor ke filter. Sehingga kolam renang bisa tetap bersih dan jernih.

Telah banyak merk filter kolam renang yang penjual tawarkan di pasaran pastinya setiap produk memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Salah satu  produk sand filter yang kami (Aneka Pompa) jual adalah sand filter Hayward.

Produk sand filter Hayward memiliki beberapa tipe dengan nomor seri yang beragam. Dengan menggunakan sand filter Hayward dapat membantu proses filtrasi kolam renang. Air yang ada di kolam renang bisa selalu bersih.

Jika Anda memerlukan sand filter untuk kolam renang Anda dan ingin kualitas yang terbaik dan bergaransi Anda bisa berkonsultasi dengan kami Aneka Pompa. Kami Aneka Pompa siap melayani Anda dalam pemilihan perlengkapan alat-alat kolam renang merk terbaik dan bergaransi. Alat yang Aneka Pompa miliki tersedia lengkap dan harga yang terjangkau.

Bagaimana cara pemasangan sand filter kolam renang?

Pemasangan sand filter bisa kita sesuaikan dengan kapasitas pompa dengan ukuran kubikasi air yang berada di dalam kolam renang. Hal tersebut kita lakukan agar semua sirkulasi bisa seimbang.

Kami Aneka Pompa menyediakan berbagai peralatan kolam renang dan melayani jasa perawatan kolam renang serta pembersihan kolam renang. Alat yang kami jual pastinya original, harga relevan dan terlengkap.

Apa kelebihan dan kekurangan penggunaan sand filter kolam renang?

Filter kolam renang memiliki berbagai jenis filter salah satunya adalah sand filter kolam renang. Salah satu komponen ini berfungsi untuk menyaring kotoran. Air yang tersirkulasi dalam kolam renang berada dalam kondisi yang jernih.

Pemilik kolam sudah banyak yang mempercayai filtrasi kolam renang dengan menggunakan sand filter. Karena harganya murah jika kita bandingkan dengan filtrasi lainnya.

Kelebihan sand filter

Kelebihan sand filter kolam renang yaitu memiliki cara kerja yang sederhana untuk menyaring air yang kotor dengan pasir khusus dan air akan dialirkan ke pasir dalam filter dengan memanfaatkan tekanan dari mesin pompa kolam renang.

Setelah itu, air melewati pasir dan kotoran yang masuk melewati pasir. Oleh sebab itu karena adanya pasir sebagai penahan kotoran yang akan masuk ke kolam renang maka tumpukan pasir ini berguna untuk mengalirkan air yang bersih menuju ke dalam kolam renang Anda.

Salah satu kelebihan penggunaan sand filter adalah cara perawatannya sangat mudah. Perawatan pasir pada filter cukup melakukan cara backwashing yang tersedia pada tuas filter.

Backwashing nantinya akan mengembalikan posisi pasir yang semula berada di atas dan saat ada banyak kotoran menjadi pindah ke posisi di bagian bawah. Dengan adanya tekanan pada mesin pompa kolam renang maka permukaan yang kotor di buang keluar dari filter.

Jika sudah menggunakan pasir sebagai media penyaringan kotoran pada air kolam renang Anda tidak perlu khawatir dengan keawetan dan daya tahan filter. Pasir dalam filter kolam renang biasanya harus kita ganti dengan pasir baru setelah 5 – 7 tahun penggunaannya. Dan harus kita lakukan perawatan mingguan bila permukaannya terlihat kotor segera lakukan proses backwashing.

Kekurangan sand filter

Kekurangan sand filter adalah harus melakukan proses backwashing secara rutin dan teratur. Agar dapat menjaga kondisi pasir tetap baik agar penyaringan air lebih efisien. Mesin filter juga membutuhkan tekanan dari pompa air kolam renang.

Sebab tekanan pada pompa kolam bisa mengalami hambatan tekanan ketika akan melewati pasir. Proses penyaringan air kolam juga memakan waktu yang lama dibandingkan dengan jenis filter yang lainnya.

Kapan sand filter harus kita ganti jika media pasir sudah menggumpal. Karena pasir memiliki peran yang sangat penting untuk kinerja filter kolam renang seperti menyaring kotoran. Jika pasir menggumpal maka fungsi filtrasi pada filter sudah tidak bekerja dengan baik dan filter tidak bekerja secara optimal.

Ketika media pasir dalam filter sudah terlalu lama kita pakai maka pasir itu harus segera kita ganti. Hal ini karena dapat mengalami pengikisan di butirannya dan bisa berdampak buruk dalam proses penyaringan air kolam renang.

Hubungi Aneka Pompa

Untuk pelayanan online anda dapat mendapatkan pelayanan dari kami seperti di social media maupun di nomor whatsapp kami 0816712177. Ataupun di nomor telepon (021) 78837733 serta untuk email kami ada di anekapompakolamrenang@gmail.com.

Atau Anda bisa kunjungi juga kantor kami di Jl. Raya Cilandak KKO No. 11, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

Silahkan anda klik gambar whatsapp di bawah ini untuk langsung terhubung dengan kami melalui whatsapp. Kami selalu berusaha memberikan pelayanan terbaik dan berkualitas terhadap klien kami.